Berita Terkini

KPU Lumajang Mengikuti Kegiatan Lelang Bilik Suara Aluminium Tahun 2004 dan 2009 di KPKNL Jember

Lumajang, kab-lumajang.kpu.go.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajang beberapa hari lalu menerbitkan Pengumuman Lelang Bilik Suara Aluminium Tahun 2004 dan 2009, (10/6/22). Menindaklanjuti hal tersebut KPU Kabupaten Lumajang diwakili oleh Ketua KPU Kabupaten Lumajang (Yuyun Baharita), Plt. Sekretaris KPU Kabupaten Lumajang (Yulyani Dewi), Kepala Sub. Bagian (Kasubbag) Keuangan, Umum dan Logistik (Dian Tria Rahayu) serta Operator Sistem Informasi Manajemen dan Akuntansi Barang Milik Negara (SIMAK-BMN) (Bagus Prastyawan G.) mengunjungi Kantor KPKNL Jember yang berlokasi di Jalan Slamet Riyadi No.344A, Patrang, Jember, Rabu (15/6/22).

Kunjungan ini diterima langsung oleh Pejabat Lelang KPKNL Jember Sdr. Rizky. Waktu penawaran lelang dimulai pukul 07.30 s.d 09.30 WIB. Sedangkan waktu penetapan pukul 09.30 WIB. Pelaksanaan lelang dilaksanakan melalui internet secara Terbuka (Open Bidding) pada aplikasi lelang melalui internet pada alamat domain https://lelang.go.id/.

Pada kesempatan ini Yulyani Dewi selaku Plt. Sekretaris KPU Kabupaten Lumajang menyampaikan, “Hari ini kita akan menyaksikan secara langsung proses lelang Bilik Suara Aluminium Tahun 2004 dan Tahun 2009 sekaligus penetapan pemenang lelang, Dewi juga berharap kegiatan lelang hari ini dapat berjalan dengan lancar.

(ayu/ysf/red)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 41 kali