KPU Kabupaten Lumajang Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan IV Tahun 2025
Lumajang, kab-lumajang.kpu.go.id -
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajang menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (PDPB) Triwulan IV Tahun 2025 pada Senin, 8 Desember 2025, bertempat di Aula KPU Lumajang. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua, seluruh anggota KPU Lumajang, serta sekretariat KPU.
Rapat pleno dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Lumajang, Henariza Febriadmadja, yang dalam sambutannya menegaskan pentingnya akurasi data pemilih sebagai fondasi penyelenggaraan pemilu yang berkualitas. Ia juga mengapresiasi seluruh pihak yang selama ini berkolaborasi dalam proses pemutakhiran data pemilih berkelanjutan.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh berbagai instansi pemerintahan dan lembaga terkait, di antaranya Polres Lumajang, Kodim 0821, Bakesbangpol, Kementerian Agama, Cabang Dinas Pendidikan Jawa Timur Wilayah Kabupaten Lumajang, Disdukcapil, Dinas Sosial, Lapas Lumajang, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, BPS Lumajang, serta Bawaslu Lumajang sebagai mitra strategis dalam pengawasan proses pemutakhiran data.
Selain agenda rekapitulasi, KPU Lumajang juga membagikan buku cerita Pilkada Lumajang 2024 berjudul “Renjana Kotak Suara” kepada seluruh peserta rapat. Buku tersebut merupakan media edukasi kepemiluan yang dikemas secara ringan dan menarik, dengan harapan dapat menambah wawasan serta memperkuat literasi demokrasi di kalangan masyarakat dan pemangku kepentingan.